slide to unlock

Hormati Steve Jobs, Peluncuran Samsung Nexus Ditunda

Pekan ini mestinya Google meluncurkan platform terbarunya untuk meneruskan generasi sistem operasi Android.


Namun lantaran mantan bos Apple Steve Jobs mangkat, Kamis lalu, raksasa teknologi asal California itu urung merilis produk barunya. Menurut rumor yang beredar, rencananya Google dan Samsung akan mengumumkan kehadiran smartphone Nexus yang berjalan dengan sistem operasi Android Ice Cream Sandwich.

"Kami memutuskan menunda acara peluncuran untuk menghormati Steve Jobs," kata juru bicara Shari Yoder Doherty seperti dilansir Silicon Valley, Minggu, 9 Oktober 2011.

Dengan adanya keputusan tersebut, acara peluncuran ponsel pintar Nexus yang dijadwalkan digelar Selasa besok di acara CTIA Enterprise and Application di San Diego, Amerika Serikat, dibatalkan. Sayangnya Google ataupun Samsung menolak mengatakan kapan acara itu akan diadakan kembali.

Sistem operasi Ice Cream Sandwich dikabarkan adalah perpaduan antara Android Gingerbread dan Honeycomb, yang masing-masing berjalan pada ponsel dan tablet. Sebelumnya peluncuran ponsel ini ditujukan untuk menyaingi Apple yang pada Rabu lalu baru saja mengumumkan kehadiran iPhone 4S.

Kendati tidak memiliki perbedaan yang mencolok dibanding iPhone 4, iPhone 4S berjalan dengan platform terbaru Apple, yakni iOS5.
sumber : ciputraentrepreneurship.com
 
MIMPI BANGET © 2011 Templates | uzanc