slide to unlock

4 Ciri Cowok Yang Mencari Gebetan Lewat Facebook

Mungkin tanpa sadar, facebook bukan saja media untuk bercurhat ria dan menulis status. Tapi, dapat digunakan untuk mencari jodoh. Udah terbukti kok dan banyak kisah seseorang yang diangkat dari facebook. Disini, kita nggak membahas tentang dampak negatif dari facebook tapi bagaimana ciri seseorang yang suka mencari gebetan lewat facebook. Beberapa ciri seperti dibawah ini

Men-add cewek-cewek cantik
Dengan layanan barunya, facebook benar-benar memanjakan penggunannya. Kita tak perlu lagi mencari gambar foto cewek cakep di facebook. Namun, dengan sendirinya akan berada di beranda fb kita. Dan biasanya ada di sebelah kanan. Melihat foto cewek yang cantik, pasti sebagian cowok akan tertarik dan mulai meng add mereka.

Mulai basa-basi
Ini bukan tagline iklan rokok. Tapi sifat wajar yang ada pada diri cowok ketika mereka akhirnya diterima oleh si cewek cantik yang sebelumnya udah di addnya. Persahabatan adalah awal cinta. Tentu, memulai hubungan, nggak bisa secepat membalikkan telapak tangan. Memulai percakapan itu artinya memulai persahabatan. Sampai manakah si cewek tersebut bisa akrab dengan si cowok. Terkadang, cowok sudah berharap si cewek akan merespon dengan baik, tapi terkadang juga harapan itu sirna dan gagal ketika si cewek terlalu jual mahal.

Melihat album foto
Dulu saat ada MIRC, sangat sulit sekali mencari tahu bagaimana fisik seorang cewek. Namun, di era jejaring sosial semua tampak mudah. Kita bisa melihat langsung mulai dari ujunng rambut hingga ujung kaki. Apakah ia seksi atau tidak. Bagaimana rambutnya, tubuhnya dan wajahnya. Pria paling suka dengan bentuk fisik biasanya dan bukan wajah. Karena wajah yang ada di foto kadang-kadang sering menipu. Selain itu, foto-foto kegiatan bersama teman, dan keluarga sering banget menjadi pusat perhatian cowok biasanya. Karena disitulah, photo sebenarnya bisa dilihat.

Melihat status dan wall
Sudah di add dan sepertinya bisa didekatin. Eits, tunggu dulu. Ternyata banyak cowok yang suka lihat status hubungan si cewek. Apakah ia single atau udah berpacaran. Kebanyakan cewek yang masih single selalu menyembunyikan statusnya. Entah mengapa, karena terkadang itu tidak penting bagi cewek. Wall, juga sangat berpengaruh bagi perhatian cowok. Jangan-jangan ni cewek gunakan photo palsu. Melihat wall dengan teman dan keluarganya kok kosong, tanpa ada pemberitahuan.

Itulah beberapa ciri cowok yang mencari gebetan lewat facebook. Mungkin sebagian nggak setuju dengan ini, tapi banyak kok buku yang menceritakan kisah mereka yang udah jadian. Social media terkadang menyenangkan dan mengharukan karena disanalah semua itu bisa terjadi
sumber : asmarie.blogdetik.com
 
MIMPI BANGET © 2011 Templates | uzanc